Pages

Di balik pemanasan global

Oleh wongbanyumas

Belakangan ini dunia disibukkan oleh isu global yaitu global warming alias pemanasan global. Tahukah kamu sebenarnya apakah pemanasan global itu dan mengapa pemanasan global sangat ditakuti oleh orang? saya cukup ironis ketika para aktivis lingkungan menggembar-gemborkan semangat menolak pemanasan global. Padahal kalau boleh diperiksa sebagian besar mereka memakai parfum/deodoran yang mengandung cfc, yang notabene merupakan salah satu penyumbang polusi yang dapat mengakibatkan kerusakan pada atmosfir.

Pemanasan global muncul ketika kondisi atmosfer bumi semakin menipis. Sehingga mengakibatkan meningkatnya suhu bumi. Penipisan atmosfir diakibatkan olah banyaknya gas-gas buangan residu dari manusia itu sendiri.

Disini saya ga akan banyak membahas global warming. Tahukah kamu ada yang lebih menakutkan daripada pemanasan global? Jawabannya adalah big freeze alias pendinginan global. Pendinginan global muncul akibat terhentinya arus udara panas yang menimbulkan stagnasi. Kebuntuan udara panas disatu daeraha mengakibatkan daerah lain mengalami pendonginan yang luar biasa. Kutub utara makin mendingin dan jaman es ke tiga akan kembali terulang. Tapi buat saya hal itu belum ada apa-apanya dibanding yang dilakukan oleh tentara zionis israel di palestina. Saya melihat adanya upaya membelokkan perhatian umat manusia dari sana.

Setiap harinya rakyat palestina dibantai oleh penjajah israel. Konferensi anapolis hanyalah sampah dan angin belaka. Tidak ada efeknya terhadap perdamaian di palestina. Bahkan Masjid Al-aqso akan dihancurkan oleh zionis yahudi. Mereka berdalih penghancuran Al-aqso untuk menggali haikal sulaiman. Setiap harinya orang-orang palestina disiksa, ditindas, bahkan dibunuh dengan keji dan tanpa rasa kemanusiaan.

Berita memilukan seperti ini tidak akan anda temui di CNN, BBC, Reuters, VOA, dan media barat lainnya. Mereka telah mengalihkan perhatian kita dari saudara kita yang dilanda kesulitan. Padahal selama ini mereka mengaku sebagai bangsa yang menjunjung tinggi HAM, ternyata hanya omong kosong belaka.

Kemudian kita lihat saudara kita di belahan bumi Afrika mengalami kelaparan dan kemiskinan. Kemana negara G8 yang setiap rutin mengadakan pertemuan untuk mengurangi kemiskinan? Busung lapar melanda sebagian besar warga Afrika. Kepedulian terhadap warga miskin hanya menjadi slogan belaka tanpa ada aksi yang nyata. Selama ini pandangan mata kita selalu ditutup dari realitas yang ada. Kita selalu disibukkan dan dihebohkan dengan pemberitaan Global warming. Marilah buka mata kita dan lupakan sejenak pemanasan global. Alihkan pandangan kita kepada sesama manusia di belahan bumi lain yang sangat membutuhkan bantuan kita. Pemanasan global hanyalah isu yang dihembuskan untuk memalingkan pandangan kita sejenak dari saudara kita.

Padahal kita mengetahui negara yang menjadi poluter terbesar di dunia yaitu AS, india, indonesia, china. Negara adidaya yang menggembar-gemborkan isu ini merupakan poluter terbesar di dunia. Tiap harinya jutaan kubik polusi dimuntahkan begitu saja ke langit. Rupanya mereka ingin agar perbuatan mereka diperbaiki bersama. Padahal pemanasan global diakibatkan oleh ulah mereka pula. Dan tanggung jawab memperbaiki lingkunagan dibebankan kepada negara pemilik hutan tropis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ayo ungkapkan pendapat kamu...